Web Scraping merupakan teknik yang digunakan untuk mengambil beberapa data dalam jumlah banyak untuk keperluan analisis. Simak pembahasan Web Scrapping : Pengertian dan Fungsinya dalam Pengambilan Data
Web scraping adalah sebuah cara pengambilan suatu data atau informasi tertentu dengan jumlah besar untuk nantinya digunakan dalam berbagai keperluan seperti riset, analisis dan lainnya. Dibandingkan dengan melakukan survei secara manual.
web scraping bisa mengambil data secara praktis dan waktu yang singkat. Apa itu web scrapping dan apa saja fungsinya? Berikut penjelasan lengkapnya.
Web Scraping Adalah dan Fungsinya
Bisa dikatakan kalau web scrapping adalah sebuah metode yang bisa berguna untuk menjalankan bisnis online. Namun ternyata memiliki fungsi yang lebih sekedar itu. Apa itu web scrapping dan fungsinya?
Apa itu web scraping
Ketika menjalankan bisnis online, pasti pernah melakukan pendataan competitor beserta informasi penting mengenai produk dan layanannya.
Kemudian semua data tersebut disimpan memakai spreadsheet atau aplikasi sejenisnya. Proses penyimpanan tersebut dinamakan web scrapping.
Dengan kata lain, web scrapping merupakan sebagai proses pengambilan data dari sebuah website. Ada dua cara metode web scrapping, Yaitu metode manual dan otomatis.
Metode manual adalah cara menyalin data hanya dengan copy paste dari sebuah website. Sedangkan metode otomatis memakai koding, aplikasi, atau extention browser.
Fungsi web scraping
Perlu diketahui kalau fungsi utama web scrapping sebagai pengumpul data dan informasi. Selain itu, ada fungsi lain dari web scrapping yang tidak kalah penting.
- Monitoring harga di pasaran
Adanya web scrapping bisa memonitoring harga produk yang sama di pasaran. Jika mempunyai produk tertentu, maka bisa dengan mudah melihat perbandingan harganya dengan memakai web scrapping.
- Analisa competitor
Bukan hanya bisa mengetahui harga produk yang serupa dari competitor. Adanya web scrapping juga bisa memberitahukan dengan dalam berbagia macam informasi perusahaan lain.
Web scrapping akan melakukan analisa competitor. Data tersebut akan berguna dalam pengambilan keputusan dan merencanakan strategi yang tepat dalam berbisnis.
- Mendapatkan informasi yang akurat dan actual
Anda dapat menggunakan beberapa tools dalam melakukan Web Scraping seperti Google Spreadsheet, Octoparse dan lainnya. Adanya web scrapping bisa mengetahui berbagai macam tren yang kini beredar di masyarakat. Selain itu juga bisa memantau berbagai macam informasi yang akurat dan terpercaya dari website dengan memakai web scrapping. Itulah pengertian dari web scrapping dan fungsinya. Web scraping adalah suatu metode yang memudahkan untuk menjalankan sebuah bisnis, terutama bisnis online. Selain itu, ada juga fungsi lainnya yang bisa mmebantu untuk menyukseskan bisnis.








