Katalog Layanan Direktorat Pusat Teknologi Informasi

Telkom University berkomitmen untuk memberikan “Service Excellent” dalam rangka perwujudan Telkom University sebagai “Research and Entrepreneurial University pada tahun 2023”, Telkom University sedang bertransformasi menjadi penyedia layanan IT yang profesional dengan mengimplementasikan standar internasional ISO 20000-1:2018.

Salah satu hal utama yang harus diterapkan menurut standar ISO 20000-1:2018 adalah dengan menerbitkan Service Catalogue atau juga dikenal dengan “Katalog Layanan”. Katalog layanan ini merupakan deskripsi layanan-layanan yang disediakan oleh Telkom University beserta target-target kinerjanya.

Cakupan layanan yang dimasukkan ke dalam katalog hanya layanan-layanan yang disediakan kepada pengguna IT di Telkom University. Tujuan dari disusunnya Katalog Layanan ini tidak lain adalah agar kualitas dan detail layanan IT dapat terdefinisi dengan jelas sehingga dapat terukur kinerjanya, dan pada akhirnya peran dan manfaat IT bagi tercapainya tujuan bisnis Telkom University dapat dioptimalkan.

Katalog Layanan Infrastruktur Teknologi Informasi

 

Katalog Layanan ISTI rev 06

Katalog Pengembangan Produk Teknologi Informasi

Katalog Layanan DevTI_06

Katalog Layanan Layanan Operasional Sistem Informasi

katalog layanan RiYanTI 07

Layanan ini ditujukan untuk seluruh unit kerja pengguna layanan IT di Telkom University (disebut sebagai pelanggan/user). Untuk itu, Telkom University bersama perwakilan pelanggan akan menyetujui kontrak kinerja layanan yang disebut dengan Service Level Agreement (SLA) dengan durasi kontrak selama satu (1) tahun atau periode yang ditentukan lain.

Pelanggan mendapatkan hak-hak sebagai berikut:

  • Menggunakan manfaat dari ketersediaan sistem IT sebagaimana yang dijelaskan dalam LAMPIRAN A dengan tingkat kinerja sebagaimana yang dijaminkan dalam SLA.
  • Mendapatkan dukungan penyelesaian gangguan sehingga kinerja layanan sebagaimana yang dijaminkan dalam SLA dapat tercapai.
  • Mendapatkan laporan kinerja layanan yang diberikan dua (2) kali dalam satu tahun.

Katalog Layanan ini disampaikan dengan harapan agar manfaat layanan IT dapat dirasakan semaksimal mungkin bagi para penggunanya. Untuk penjelasan lebih lanjut dapat menghubungi Direktorat Pusat TI Service Desk, nomor extension: +62-82319949941, e-mail: helpdesk[@]telkomuniversity.ac.id.

KATALOG LAYANAN (SERVICE CATALOGUE) TELKOM UNIVERSITY

Ditetapkan Tanggal : Sesuai tanggal masing-masing katalog layanan

Revisi : Sesuai revisi masing-masing katalog layanan